Internet Sebagai Sarana Bisnis Millenial
Generasi
milenial memiliki karakteristik yang cukup berbeda jika dibandingkan dengan
generasi-generasi sebelumnya. Ditandai dengan perkembangan komunikasi, media,
dan dunia digital, generasi ini dinilai mampu untuk memanfaatkan ketiga hal
tersebut dan sisi perspektif ekonomi dan bisnis.
Generasi
ini pun memiliki perbedaan yang cukup mencolok dibandingkan dengan generasi
generasi sebelumnya dimana salah satunya yaitu berkaitan dengan pekerjaan.
Generasi ini sangat mencintai pekerjaannya dan juga memiliki semangat yang
tinggi dalam berwirausaha.
Generasi
milenial sangat bersemangat untuk mengejar kesuksesannya seiring dengan
perkembangan zaman yang cepat membuat adaptasi generasi ini dengan kebutuhan
pasar dan finansial jangka penjang menjadi sangat cepat.
Tidak
heran, banyak para petinggi di negeri ini yang mampu mengawali usahanya dari
nol hingga menjadi besar. Contohnya, saat ini banyak sekali yang memulai
usahanya dengan memanfaatkan internet sebagai jembatan penghubung bisnis.
Milenial dan internet merupakan dua hal yang kerap tidak dipisahkan.
Melirik
perkembangan saat ini banyak orang yang sering bermain gedget jadi kita bisa
menggunakan gedget kita dengan baik dengan mengkombinasikan dengan perkembangan
internet yang saat ini juga sedang berkembang akan membuat kemudahan dalam berbisnis
apalagi dengan penjembatanan internet dapat memudahkan user melakukan transaksi
dengan user lainnya secara terpisah dan dimana saja.
Semangat
generasi milenial saat ini tak diragukan lagi sehingga perkembangan bisnis
serta ekonomi akan terus maju seiring dengan perkembangan zaman yang kian
pesat. Terus maju, milenial.
Oleh Devisi Jurnalistik
Oleh Devisi Jurnalistik
Komentar
Posting Komentar